Iklan Jual Rumah Sekaligus Menikahi Pemiliknya

Heboh iklan di internet untuk membeli rumah dan menikah dengan pemiliknya ramai dibicarakan di media sosial dan internet juga. Situs jual beli rumah rumahdijual.com heboh dengan pemasangan iklan yang tak biasa. Ada rumah dijual di Randu Gunting, Sleman, Yogyakarta.

Sebuah iklan di website Rumahdijual.com memuat judul 'Beli Rumah Bisa Ajak Pemiliknya Menikah'. Bukan candaan saja akan tetapi ternyata itu merupakan niat serius sang pemilik rumah yang akan dijual tersebut.

Hal itu diakui Dian, orang yang diminta pemilik untuk memasarkan rumahnya yang terletak di Randu Gunting, Tamanmartani, Kalasan, Sleman, Yogyakarta seharga Rp 999.000.000. Atau hampir 1 milyar tersebut.

Iklan Jual Rumah Sekaligus Menikahi Pemiliknya

Alasan Penyebab Winalia Jual Rumah Sambil Cari Jodoh


Pemilik rumah Winalia (40) membenarkan akan adanya iklan jual beli rumah tersebut dan bisa mengajak pemilik rumah untuk dinikahi sekaligus.

Wina yang berstatus janda memberikan syarat pembeli rumahnya harus pria yang ingin menikahinya. Itu sebabnya, dia hanya melayani pembeli yang serius.

Untuk mewujudkan idenya itu, Lia, sapaan akrabnya meminta bantuan seorang pebisnis properti bernama Dian. Lia menjual rumah pada pria yang mencari pasangan hidup karena pada dasarnya dia masih sangat mencintai rumah tinggal yang sudah dihuninya sejak lama.

"Aku berpikir rumah ini kalau dijual sayang juga, lalu terlintas gimana kalau yang beli itu nanti jadi suamiku, biar aku juga bisa tetap tinggal di sini," ungkap Lia seperti dilansir dari Merdeka.com.

Dia mengakui, alasan keuangan menjadi faktor utama dirinya menjual rumah dengan luas tanah mencapai 500 m2 itu. Sayang dia tak mau menjelaskan lebih jauh sesulit apa kondisi keuangan yang dimaksud.

Alasan Penyebab Winalia Jual Rumah Sambil Cari Jodoh

Saat bertemu Dian itulah Wina bercerita sedang mencari suami karena sudah sejak tahun 2000 menjanda. "Dian menawarkan kepada saya, tagline-nya, 'Beli rumah sekalian bisa memperistri yang punya'. Saya bilang oke saja, kan memang sedang cari jodoh," tegas dia.

Perempuan yang memiliki bisnis salon ini pun tak mengira rumahnya bakal dipromosikan lewat situs jual beli online. Perkiraan Wina, promosi hanya dilakukan via BBM atau Facebook. "Saya kaget dipromosikan via situs online. Terkejut lagi jadi pembicaraan ramai di internet, tapi saya tidak menyalahkan Mas Dian.

Memang saya setuju dengan tagline itu sebelumnya," ujar Wina sambil tersenyum.

Bunyi tulisan iklan jual rumah tersebut isinya :
"Penawaran Langka Abad Ini !!! Beli rumahnya bisa mengajak pemiliknya menikah (syarat dan ketentuan berlaku) hanya untuk pembeli serius dan tanpa nego".

Anda berminat menjadi pembeli dan calon suami dari pemilik rumah...???

1 komentar

ide yang cukup cemerlang dari ibu lia....... Sukses bunda


EmoticonEmoticon